Rabu, 24 Desember 2008
Winter Vacation is Coming...
Alhamdulillah... akhirnya tiba juga masa liburan musim dingin. Walaupun tak se-lama liburan musim panas, tapi lumayanlah untuk istirahat sejenak dari rutinitas 'bikin bento' di pagi hari (shubuh tepatnya) ...:)
Anak-anak akan menikmati liburan musim dingin tanggal 25 Desember 2008 - 7 Januari 2009. Berbeda dengan di Indonesia, di Jepang, untuk tanggal 25 Desember bukanlah hari libur (tanggal merah). Jadi perkantoran dan Public Services masih tetap buka sampai dengan tanggal 29 Desember.
Seperti agenda liburan musim panas, anak-anak mendapat PR dari senseinya masing-masing. PR-nya berupa mancatat kegiatan masing-masing murid selama liburan, baik dalam hal membaca buku, berolahraga, melatih tulisan kanji, piknik bersama keluarga, atau apapun yang dilakukan murid mulai dari bangun tidur di pagi hari sampai mau tidur di malam hari.
Untuk agenda dari Umi dan Abi, Umi punya beberapa agenda nich buat anak-anak. Selain beres-beres lemari bukunya masing-masing, ada rencana menambah jam belajar agama yang di hari sekolah terasa kurang sekali. Nanti kita diskusikan bersama dech...
Untuk agenda jalan-jalan, hhmmm, lagu lama nich... Berhubung Abi masih dikejar-kejar terus sama dateline 'ini' dan 'itu', yaa... berdoa saja Abi bisa segera menyelesaikan semuanya dengan baik dan sukses, dan bisa agak longgar untuk bikin agenda jalan-jalan keluarga...:)
Ditunggu ya Bi, khabar baiknya...;)
Ok kids, Happy Winter Vacation!!!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar