Belum jam makan siang, begitu sup matang anak-anak dah minta mamam, nambah lagi...Alhamdulillah, seneng rasanya kalo masakanku laris manis...:)
Bahan :
2 ptg dada ayam, buang kulitnya
10 bh udang besar, kupas, buang kotorannya, potong 1cm
1 bh sosis ayam, iris serong tipis
1 bh wortel besar, kupas, iris serong tipis
5 bh jamur kancing segar, iris tipis
1 bh tomat segar, rajang kasar
2 btg daun bawang, iris kasar
2 sdm minyak sayur untuk menumis
750 ml air
Bumbu :
3 tangkai cengkeh
1/4 btr bawang bombay, rajang kasar
3 siung besar bawang putih, haluskan
1/2 sdt lada bulat, haluskan
1 sdm saus tiram
1 1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir
Cara Membuat :
- Rebus ayam dalam 500ml air bersama cengkeh hingga ayam empuk.
- Angkat ayam, tambahkan air 250ml, biarkan mendidih.
- Suwir-suwir ayam, masukkan kembali ke dalam rebusan air bersama udang.
- Masukkan wortel dan tomat, biarkan sampai agak lunak.
- Tumis bawang bombay dan bumbu halus hingga harum, masukkan jamur dan sosis, tumis sebentar.
- Masukkan tumisan ke dalam air rebusan, tambahkan saus tiram, garam dan gula.
- Sesaat sebelum mendidih, masukkan daun bawang, biarkan agak layu, matikan api.
- Hidangkan hangat-hangat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar