Rabu, 19 November 2008

The Poor Garbage...

"Shine on...shine on... Let's make harmony... For a better future..."
Gitu dech sebaris kata dari lagu favoritnya anak-anakku sejak masih di Indonesia dulu, sampai sekarang... 'Baladewa' gitu lho...:)

'Hidup dalam Keharmonisan', rasanya menjadi dambaan bagi setiap manusia di muka bumi ini. Hidup yang tenang, aman, damai, nyaman, saling menghormati, saling menghargai, tanpa 'perang', tanpa perebutan kekuasaan, tanpa saling menjatuhkan, saling baku hantam, saling mencaci, saling mengadu domba atau bahkan saling menghilangkan nyawa orang lain...

Sebenarnya, tulisanku kali ini, berawal dari hal sepele yang terjadi di lingkungan kami tinggal. Rasanya keharmonisan kehidupan bertetangga kami sedang terusik. Sudah hampir dua minggu ini, ada seseorang yang meletakkan 'sampah' di lorong lantai kami. Sampah ini lumayan berukuran besar, jadi jelas mengganggu lalu lintas di lorong lantai kami. Herannya, tidak seorangpun bertanggung jawab atas sampah itu ...:(



Yang paling mengganggu adalah, sampah itu persis diletakkan di depan dinding kamar kami, yang seolah-olah, sampah itu adalah milik kami... Hhmm, bisa aja sich kita pindahkan sampah itu dan dibuang ke tempat semestinya. Tapi, rasanya 'unfair' aja..., belum lagi 'si empunya' nantinya semakin terlena dengan sikapnya yang tidak bertanggungjawab.....

Wah, dengan situasi seperti ini, rasanya jadi tidak nyaman dech...:X Apalagi buat si sampah itu sendiri, pasti nggak nyaman juga buat dia, berada di lorong sendirian, terkucil dari kumpulannya, diabaaikan oleh si empunya...:(

Dear friends, ada yang punya saran untuk cari solusinya nggak???

Tidak ada komentar: