Berbuka puasa dengan yang manis dan segar alami, menjadi salah satu menu pilihan di bulan Ramadhan ini. Terlebih cuaca hari ini lumayan terik, rasanya pas untuk menyuguhkan 'es campur segar' buat yang berpuasa ... :)
Bahan-bahannya terdiri dari buah-buahan yang segar, bisa disesuaikan dengan persediaan atupun selera. Ditambah dengan jelly yang diserut, susu cair dingin, dan sedikit syrup merah, dijamin nggak cukup minum segelas... *slurpppp* :D
Bahan :
nasi (pear jepang), kupas, potong-potong sesuai selera
anggur mini tanpa biji, cuci, buang tangkainya
jelly (masak sesuai petunjuk), biarkan dingin, serut
susu cair dingin, secukupnya
syrup merah mix fruits, secukupnya
es batu serut atau es kotak
Cara :
Campur semua bahan dalam satu wadah, simpan dalam lemari pendingin, saat akan dihidangkan tambahkan es batu serut atau es kotak.
1 komentar:
replica bags canada replica evening bags replica bags india
Posting Komentar