Sabtu, 26 Januari 2008

Cah Wortel Daging Biji Wijen

Bingung, mau kasih nama apa...Tadinya mau buat beef yakiniku, dagingnya sudah direndam dari kemarin. Tapi kalau makan nggak ada sayurnya nggak enak, masak sayur dipisah juga repot...So, liat bahan-bahan yang ada trus dicampur semuanya....Jadi dech....
Kata anakku, "Enak Mi, kalo ke sekolah bawa bento (baca bekal) ini ya....." duhh, senangnya...:)


Bahan :
  • 150 gr daging sapi boneless, buang lemaknya, iris tipis
  • 1 buah wortel ukuran besar, iris bentuk korek
  • 1/2 buah bawang bombay ukuran besar, iris memanjang
  • 2 buah cabe hijau, iris serong
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 1 buah tomat ukuran sedang, potong-potong
  • 1 sdm mayonaise
  • garam dan gula secukupnya
  • biji wijen untuk taburan
  • 2 sdm minyak sayur

Perendam Daging :
  • 1 sdm kecap manis
  • 3 sdm campuran cuka dan kecap asin (beli jadi)
  • 2 sdm minyak wijen
  • 50 ml air kaldu daging hangat
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 2 sdt bawang putih bubuk
  • garam dan gula secukupnya
Cara Membuat :
  1. Tumbuk daging hingga pipih.
  2. Aduk rata semua bahan perendam, masukkan irisan daging sampai terendam semua, diamkan minimal 2 jam.
  3. Panaskan minyak, masukkan bawang bombay dan bawang putih halus, masak hingga harum.
  4. Masukkan daging, masak sampai agak kecoklatan di kedua sisinya.
  5. Masukkan cabe hijau, wortel, tomat, aduk rata.
  6. Masukkan air perendam setelah sayuran layu, masak hingga daging empuk dan kuahnya agak kering.
  7. Tambahkan garam dan gula bila perlu, masukkan mayonaise, aduk rata, matikan api.
  8. Siap disajikan dengan taburan biji wijen.

Porsi : 4 orang

1 komentar:

Anonim mengatakan...

here are the findings Balenciaga Dolabuy find YSL Dolabuy try this site Dolabuy Valentino