Minggu, 24 Mei 2009

Family Day



Salah satu agenda tahunan di sekolah Yaser adalah Family Day. Even ini diadakan sebagai ajang untuk mempererat tali kekeluargaan antara orangtua dan anak, khususnya adalah anak dan Ayah, yang kesehariannya sudah disibukkann dengan pekerjaannya.

Family day ini diadakan di tempat terbuka, di taman yang berada di dekat sekolah Yaser, Azuma Koen. Dalam acara ini dibuat beberapa jenis permainan seperti mencari jejak, mengumpulkan potongan puzzle dan mengumpulkan stiker sesuai dengan jenis tanaman yang ditemukan.



Setelah berhasil mengumpulkan seluruh potongan puzzle maupun stiker, anak-anak melaporkannya kepada Kepala sekolah, setelah itu dapat beraktifitas sesuai dengan minatnya, seperti bermain bola, bubble dan sebagainya.



Acara Family Day ini lumayan menguras keringat namun sangat menyenangkan. Buat Yaser sendiri, acara ini mengajarkannya mengenal jenis2 tanaman dan melatihnya untuk giat berusaha dalam mendapatkan sesuatu. Di akhir acara, masing-masing anak mendapatkan hadiah bubble bottles untuk dibawa pulang.
Yatta! Yatta!! Yatta!!!

6 komentar:

annin mengatakan...

senangnya ya sekolah ngadain acara ky gt,kpan ya disekolah annin jg ,selain mempererat hubngan ayah dan anak,kan para ortu jg bs saling silahturahmi...

senoaji mengatakan...

kedekatan hati ortu ma anak ternyata termenejemn juga oleh sekolah, asik juga tuh mbak

esha di birulangit mengatakan...

jadi pingin jadi anak-anak lagi..heheheh

penny mengatakan...

di sekolah anak2 juga sering ngadakan family day...
apalagi biasanya diakhiri dengan makan2 bareng hmmmm.. itu yg paling nikmat dan bikin tambah akrab aja deh...

deena mengatakan...

umi, saya liat fotonya langsung nyengir mpe gigi kering, lucu banget...
hehe

seru banget... heppy family ya mi...!

Haris mengatakan...

Program yang bagus... selain sbg sarana berkumpul anak anak jga sebagai sarana silaturahmi para wali murid.